Langsung ke konten utama

Keuntungan Mengajukan Pinjaman Dana KTA Melalui Cek Aja


Dari tahun ke tahun rasanya ingin membeli kendaraan roda dua biar pergi kerja bisa lebih cepat, karena menggunakan transport online dan transportasi umum ternyata membuatku sering terlambat sampai kekantor karena macetnya suasana jalanan jika di jam kerja. Lagipula jika sudah punya kendaraan roda dua aku bisa pergi kemana mana jika ada keperluan lain selain bekerja. Dan disaat waktu luang seringkali Aku mencari cari alternatif Pinjaman Dana KTA melalui internet mana tau aku bisa memanfaatkannya dananya  untuk membeli kendaraan roda dua yang Aku butuhkan.



Sejarah Cek Aja 

CekAja.com adalah situs toko finansial produk keuangan dan investasi. Perusahaan menawarkan berbagai kartu kredit, kredit tanpa agunan (KTA), asuransi, pinjaman untuk Usaha Kecil Menengah (UKM) hingga investasi, contohnya reksa dana.


Merujuk pada info dari wikipedia  : Pada tahun 2013, J.P. (John Patrick) Ellis, pria kelahiran Connecticut, Amerika Serikat yang terakhir bekerja bersama Thomas Lembong di Quvat Capital, bertemu dengan Karl Knoflach, mantan co-founder dari Check24.de, sebuah situs marketplace produk keuangan yang sukses di Jerman. Mereka berdua dipertemukan oleh salah satu pendiri Kejora Ventures, Sebastian Togelang dan Andy Zain.[2] Saat itu, Sebastian Togelang dan Andy Zain menyatakan bakal mendukung pendanaan apabila Karl dan J.P. Ellis bekerja sama dalam mendirikan perusahaan baru sejenis. Akhirnya, Karl dan J.P. Ellis pun kemudian bersama-sama mendirikan CekAja.com.


Konsep CekAja.com dibuat pada November 2013. Sementara itu, pengembangan situsnya dimulai pada Januari 2014 dan kemudian diluncurkan pada April 2014. Penggunanya dapat melakukan segala hal secara daring, mulai dari membandingkan berbagai produk keuangan hingga mengisi formulir pengajuan. Perusahaan juga menawarkan layanan call center.


Tentang Cek Aja

CekAja.com adalah portal layanan informasi dan perbandingan yang netral dan terpercaya untuk membantu masyarakat Indonesia membuat keputusan finansial yang cerdas. Memiliki teknologi perbandingan dan aplikasi mutakhir kelas dunia, CekAja.com memberikan pilihan produk finansial dan asuransi secara cepat, mudah, dan singkat.


Layanan CekAja.com di dukung oleh tenaga profesional dan berpengalaman di bidang teknologi, finansial, dan asuransi. CekAja.com juga di dukung oleh sejumlah mitra bank terbaik dan lembaga asuransi terpercaya di Indonesia. Karena itu, produk dan layanan CekAja.com senantiasa diperbaharui dan diperluas untuk mencakup segala jenis kredit, asuransi, tabungan, investasi, dan produk konsumen lainnya.


Terdepan

Calon peminjam diberi kebebasan memilih produk sesuai keinginan dan kebutuhan dengan cara yang mudah pada setiap fitur dari mesin perbandingan mutakhir.


Kualitas

Ketika di tempat lain hanya fokus pada penjualan produk, CekAja selalu ingin membantu menemukan produk terbaik berdasarkan keinginan dan kebutuhan dari para pelanggannya


Layanan

Dukungan penuh konsultan CekAja yang ramah dan berkualitas, akan selalu membantu meningkatkan kemungkinan persetujuan setiap aplikasi yang diajukan pelanggan.


Aman

Dengan mengedepankan keamanan, CekAja selalu menjaga kerahasiaan data pelanggan dan tidak membagi data dengan siapapun tanpa persetujuan pelanggan.


Keuntungan Mengajukan Pinjaman Dana KTA Melalui Cek Aja

Adapun keuntungan dari Pinjaman Dana KTA ini adalah : 

  • Tidak adanya agunan dalam bentuk apapun, sehingga bagi calon peminjam yang tidak memiliki sertifikat rumah atau BPKB tidak perlu berkecil hati karena tetap bisa mengajukan KTA.
  • Pengajuannya dilakukan secara online, sehingga calon peminjam tidak perlu datang kekantor, semua data data diisi melalui form yang telah disediakan Cek Aja, tinggal calon peminjam saja yang harus mengisi semua data yang diperlukan dengan benar dan jelas agar bisa diproses selanjutnya.
  • Cicilan Ringan, Cek Aja memberikan masa waktu cicilan hingga 60 bulan / 5 tahun sehingga calon peminjam bisa menyesuaikan kemampuannya untuk melakukan cicilan. 
  • Bunga Kompetitif, sehingga tidak akan memberatkan para calon peminjam


KTA Cek Aja


Cara Mengajukan Pinjaman Dana KTA Melalui Cek Aja

  • Buka website Cek Aja.com
  • Pilih KTA ( Kredit Tanpa Agunan )
  • Isi form yang telah disediakan dengan lengkap dan jelas 
  • Tunggu proses approve 3 -4 hari kerja


Memang mengajukan KTA secara online ini sangat simple dan mudah apalagi melalui  https://www.cekaja.com/kredit-tanpa-agunan namun ada baiknya kita benar benar mempertimbangkan kemampuan membayar cicilan, agar tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan seperti telat bayar. Dan total pinjaman juga sebaiknya benar benar sesuai kebutuhan saja. 











Komentar

  1. sekarang makin gampang kalau mau cari info soal KTA, di cek aja semua informasi financial ada

    BalasHapus

Posting Komentar

Semoga Tulisan yang di baca bermanfaat bagi semua Terimakasih :)

Postingan populer dari blog ini

Cara Mendapatkan Foto Copi Sertifikat Rumah yang Masih Milik Bank

Melihat kondisi rumah kecil saya yang atapnya bocor dimana mana, membuat hati saya selalu gundah ketika hujan turun dengan derasnya, maklum saja dari 8 tahun yang lalu memang saya belum pernah merenovasi atap rumah yang memang sudah lapuk alias asbesnya retak2.  Sudah berusaha menyisihkan uang gaji, namun tetap saja tidak cukup untuk merombak kembali atap rumah saya,apalagi dinding2 nya juga sudah mulai rusak. Bahan material dan upah dari tukang sudah membuat saya terkaget kaget.

Serunya Bermain Cable Ski di Batam Wake Park Bengkong

Mendengar permainan Cable Ski biasanya kesan pertama itu harganya MUAHAL ! dan hanya orang orang berduit lah yang sanggup menikmati water sport ini. karena dihari sabtu dan minggu harga bermain cable ski ini  Rp 250.000/ jam. Namun jangan minder duluan, karena Batam Wake Park yang ada di Bengkong ini memberikan harga promo di weekday hanya RP 50.000/ hari, Nah loh ?? masih gak pengen nyobain main watersport yang seru ini ? promo dari Batam Wake park Beralamat di kawasan golden city bengkong, Batam wake park ini hadir untuk meramaikan permainan yang penuh tantangan di atas air.  Ada dua area danau buatan yang disediakan bagi peserta yang ingin bermain cable ski. 1 Danau kecil  Disinilah tempat bagi pemula belajar cara memainkan wakeboarding/ cable ski. pertama tama kita wajib memakai life jacket, helmet, wakeboarding dan mengikatnya dengan erat.  Kemudian pelatihnya akan mengajari teknik teknik bermain cable ski. Kedengarannya simple dan mudah ya ? Tapi percayalah, kam

Pantai Nirwana Barelang Batam

Wisata pantai di daerah Barelang semakin menjamur, aku pribadi tidak heran karena memang barelang adalah kawasan pantai baik disisi kanan maupun kiri jalan. Dan salah satu pantai yang baru buka ditengah pandemi ini adalah Nirwana Beach (  Pantai Nirwana ) yang berlokasi di jembatan 6 Barelang bersebelahan dengan pantai Reviola Minggu pagi setelah jogging di jembatan 1 Akupun melanjutkan perjalananku menuju pantai Nirwana, karena pagi itu Aku melihat cuaca cukup cerah. Perjalanan santai ini Aku tempuh dengan waktu sekitar 1.25 menit, karena Aku sempat berhenti untuk mengambil foto foto saat Aku menemukan view yang bagus selama perjalanan. Tak sulit menemukan pantai Nirwana, karena ditepi jalan sudah tersedia Baliho dan penunjuk arah menuju pantai. Tinggal kita ikuti saja jalannya, meski masih tanah berwarna merah namun tetap aman dilewati oleh motor maupun mobil. View disepanjang jalan juga lumayan bagus, sehingga sayang juga untuk dilewatkan begitu saja tanpa memotretnya.  Tiket Masuk