Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2020

Ada Pasar Djadoel di Hutan Wisata Mata Kucing Setiap Hari Sabtu Dan Minggu

Berkali kali melihat postingan teman dimedia sosial tentang wisata kuliner yang bernama Pasar Djadoel di Hutan Wisata Mata Kucing membuatku akhirnya melangkahkan kaki kesana hari sabtu saat pulang kerja.  Akupun segera mengendarai motorku menuju lokasi yang jaraknya tak begitu jauh dari kantor dan rumahku, cukup menempuh perjalan 10 menit saja, aku sudah sampai di sebuah gerbang bertuliskan Hutan Wisata Mata Kucing.  Biaya Masuk Hutan Wisata Mata Kucing Saat di depan gerbang aku langsung didatangi petugas untuk mengecek suhu tubuhku, maklum saja sampai saat ini memang dimana mana tempat wisata memberlakukan protokol kesehatan bagi masyarakat yang masuk kedalam area, setelah cek suhu tubuh normal, kemudian tanganku disemprotkan hand sanitizer dan baru aku diperbolehkan masuk dengan membayar tiket masuk area wisata sebesar Rp 15.000 ditambah parkir sepeda motor Rp 2.000 Banyak Jajanan di Pasar Djadoel  Motor sudah aku parkirkan, akupun segera mencari area pasar djadoel

D'Beds Hostel Murah Bersih Dan Dekat Dengan Pantai Kuta Bali

Setelah dari Lombok , perjalanan selanjutnya aku memilih Bali sebagai destinasi terakhir backpackeranku, karena jarak Lombok dan Bali pun tak begitu jauh bisa ditempuh dengan kapal maupun pesawat, namun kali ini aku memilih naik kapal dari pelabuhan lembar menuju padangbay. Baca  juga perjalanan dari Lombok ke Bali menggunakan kapal Setelah menempuh perjalanan laut sekitar 5 jam, akupun tiba di Bali, hanya saja saat itu waktu masih menunjukkan jam 6 pagi sehingga angkutan umum belum ada, yang tersedia hanyalah taxi pelabuhan dengan harga ya terbilang mahal, namun karena aku masih ngantuk dan capek harga segitu ya sudahlah, yang penting aku sampai di hostel yang telah aku pesan di daerah kuta. 1jam perjalanan aku cukup menikmati suasana pagi di Bali, begitu ramai penduduk disana sehingga terjadi kemacetan dibeberapa tempat. Taxi mengantarkanku sampai didepan pintu hostel dan tau sendiri lah ya, masih pagi jadi belum bisa langsung masuk kekamar setelah checkin, namun barang ba

Merayakan Ulang Tahun di Harris Resort Barelang Batam

Bulan Juli memang bulan penuh coretan kalender di otakku, sebab banyak sekali teman teman ku yang bertambah usia dibulan ini, Tak perlu bikin notif di hape karena biasanya orang orang yang dekat denganku dengan sendirinya aku ingat hari itu, salah satunya adalah FJ. Setiap tahun yang aku tau, FJ selalu ambil cuti dari pekerjaannya dan menikmati hari pertambahan usianya dengan orang terkasihnya. Ia selalu bikin acara sendiri untuk merayakan moment tersebut. Tidak untuk tahun ini, dimana karena masa pandemik belum berakhir, Orang terkasihnya yang berada di luar negeri belum bisa balik ke Indonesia, sehingga aku dan Eka bisa jadi orang terdekat yang dia inginkan untuk menemaninya melewati hari pertambahan usianya. Aku berusaha memahami keinginan FJ meski tak aku sampaikan kepadanya, namun ternyata Eka sudah memiliki rencana berlibur di Harris Resort Barelang bersama keluarganya, tak mati akal akhirnya Aku dan Eka mencoba cari tau ketersediaan kamar yang sedang promo di Harris.  Ak

TAUZIA Hotels Memperkenalkan Komitmen ‘Ascott Cares’ untuk Penerapan Standar Kebersihan

TAUZIA Hotels, anggota dari The Ascott Limited, mengumumkan peluncuran ‘Ascott Cares’, komitmen untuk memberikan standar kebersihan dan kehigienisan yang ketat serta pengaturan jarak aman untuk terus memberikan pengalaman menginap yang aman bagi para tamu dan lingkungan kerja yang aman bagi karyawannya.  “Keamanan para tamu dan karyawan kami selalu menjadi prioritas utama kami,” kata Patrick Vaysse, Chief Operating Officer TAUZIA Hotels, “Penerapan ‘Ascott Cares’ memastikan bahwa hotel-hotel kami telah dilengkapi dengan baik untuk memberikan standar kebersihan yang tinggi untuk menyambut para tamu kembali ketika mereka telah siap untuk bepergian. Beberapa langkah-langkah ini termasuk peningkatan sanitasi kamar dan area publik, pemeriksaan suhu berkala, dan penggunaan alat pelindung diri seperti masker dan sarung tangan untuk staf. Dengan ‘Ascott Cares’, kami bertujuan untuk memastikan keselamatan tamu selama mereka tinggal bersama kami.”

Malam Minggu Ada Set Menu Seafood di HARRIS Resort Barelang Batam

Udah punya rencana kemana weekend ini gaes  ? Aku pengen kasi info bahwa HARRIS Resort Barelang Batam punya acara setiap malam minggu ni, yaitu menyediakan set menu seafood yang tentunya fresh. Menu ini dapat dicicipi oleh semua tamu baik yang sedang menginap di Harris Resort maupun yang tidak, karena acara makan malam seafoodnya berada di  restoran Rocksalt Beach Club. Adapun  rangkaian acara makan malam akan  dimulai dari hiburan “Home Band” pada pukul 18.00  atau disaat matahari tebenam, kemudian dilanjutkan dengan menikmati hidangan  set menu dan minuman dengan menu khas laut di Rocksalt Beach Club hingga pukul 21.00, selama makan malam akan ada hiburan seperti musik “Live Band  dan  DJ”. Viki Wahyudi selaku Marketing & Branding Manager HARRIS Resort Barelang Batam menjelaskan “Menu khas laut yang dapat dipilih tamu saat bersantap makan bersama keluarga yaitu 3 pilihan menu seperti Ikan Bawal, Ikan Selar, Ikan Gurami, Gong-gong, Cumi, Sotong, Kerang Dara, Kerang Kipa

Liburan New Normal ? Ke Pulau Labun Aja Yuk

Semenjak Covid-19 merajalela ke seluruh penjuru dunia, alhasil pemerintah pun gencar memberi  anjuran kepada seluruh masyarakat untuk berada dirumah selama masa pandemik. Hal ini tentu saja membuat orang orang yang memiliki hobby traveling menjadi mati gaya,  bayangkan saja biasanya seminggu sekali bisa menghabiskan waktu dengan jalan jalan kepantai ,mall atau keluar kota, sekarang malah tidak bisa kemana mana sama sekali, karena semua tempat wisata ditutup, yang tetap buka hanyalah pasar untuk bahan sembako dan rumah makan saja. Setelah kurang lebih tiga bulan kantor, mall dan tempat wisata tutup, ekonomi pun menjadi masalah besar bagi semua kalangan. Akhirnya tanggal 15 Juni 2020 pemerintah memberlakukan New Normal, dimana ada beberapa tempat wisata yang sudah boleh dibuka dengan persyaratan yang harus di patuhi, yakni semua pengunjung harus menggunakan masker, menjaga jarak, dan tempat wisata, mall dan pasar menyediakan handsanitizer serta sabun untuk cuci tangan. New normal