Langsung ke konten utama

Merayakan Ulang Tahun di Harris Resort Barelang Batam

Bulan Juli memang bulan penuh coretan kalender di otakku, sebab banyak sekali teman teman ku yang bertambah usia dibulan ini, Tak perlu bikin notif di hape karena biasanya orang orang yang dekat denganku dengan sendirinya aku ingat hari itu, salah satunya adalah FJ.

Setiap tahun yang aku tau, FJ selalu ambil cuti dari pekerjaannya dan menikmati hari pertambahan usianya dengan orang terkasihnya. Ia selalu bikin acara sendiri untuk merayakan moment tersebut. Tidak untuk tahun ini, dimana karena masa pandemik belum berakhir, Orang terkasihnya yang berada di luar negeri belum bisa balik ke Indonesia, sehingga aku dan Eka bisa jadi orang terdekat yang dia inginkan untuk menemaninya melewati hari pertambahan usianya.

Aku berusaha memahami keinginan FJ meski tak aku sampaikan kepadanya, namun ternyata Eka sudah memiliki rencana berlibur di Harris Resort Barelang bersama keluarganya, tak mati akal akhirnya Aku dan Eka mencoba cari tau ketersediaan kamar yang sedang promo di Harris.  Aku memberikan nomor Markom Harris ke Eka agar komunikasi lebih mudah. Dari percakapan pertama kami hampir gagal memberikan surprise kepada FJ, sebab kamar promo telah habis, kalopun ada tinggal kamar sea view dan itu harganya bikin kami pengen nangis disudut meja , hiks hiks:( .

Komunikasi dengan Eka terhenti sejenak, karena kami berdua masing masing cari ide lain bagaimana bisa mewujudkan keinginan FJ kali ini. Namun tak sampai 10 menit,  wa Eka kembali masuk dan berkata, umiiii dia ( Markom Harris Mas Viki ) kasi harganya sama 780rb untuk sea view, trus gimana ? Aku pun langsung menjawab lanjuuuttt, yeeeyyy akhirnya kami jadi liburan bersama di Harris, dan deal ambil 3 kamar :) dimana lagi bisa harga semurah itu saat weekend gaess ?? termasuk sarapan pula,  uuuuuh bahagianya :) 

merayakan ulang tahun di harris barelang

Hari yang dinantipun tiba, Eka bagian membeli kue aku bagian menjemput FJ dirumahnya, sengaja kami pergi tak satu mobil agar rencana kami memberi surprise tetap berjalan sesuai rencana. Tiba di Harris Aku menemui Eka yang sudah datang duluan dan mengambil kunci kamar 530. Disini Aku dan Eka benar benar bertingkah seolah olah kami lupa dengan hari spesialnya. Hingga saat sore hari menjelang acara BBQ , si junior Eka yang berusia 3.5 tahun membongkar rencana kami, dengan polosnya dia berkata :  " El nanti mau Prank, kan Mbak Fitri mau ulang tahun waduuuuhhh Eka pun mendekati Aku dan berkata, gagal rencanan kita miiii... si El sudah bongkar rahasia kita didepan FJ.wkwkkwkw, langsung otak jadi ngeblank!!

Malam harinya setelah kami pulang dari BBQ, kami buat rencana baru, yakni kasi surprise tengah malam aja, nanti seolah olah pintu diketuk oleh security. FJ yang lagi sakit kepala karena telat makanpun akhirnya pamit tidur duluan. Jam 00 ternyata si EL belum tidur, sehingga beneran dia ikut saat kasi surprise, kebetulan saat itu FJ terbangun dan ingin ke toilet. Saat FJ buka pintu toilet saat itu Eka dan keluarga datang mengetuk pintu, FJ dan aku mendekati pintu dan aku membuka pintu, aaaaaah betapa surprisenya FJ melihat kedatangan Eka dan keluarga membawa kue untuknya,  daaan kami pun bernyanyi bersama sehingga kulihat FJ pun begitu senangnya, apalagi ada anak seumur EL 3.5tahun belum tidur hingga pukul 00 karena mau ikut kasi surprise ke Mbak Fitrinya.

View dari kamar Harris Resort Barelang


Setelah acara tiup lilin dan memberi ucapan doa terbaik untuk FJ, kamipun menyudahi acara sederhana ini, karena kamipun menjaga suasana aman dan nyaman untuk tamu tamu lainnya. Surprise berhasil dan good night :)  kue untuk sementara disimpan dikulkas yang tersedia dikamar.

Pagi menyapa, suasana cukup cerah diluar kamar meski aku tak menemukan golden sunrise. Setelah mandi dan nonton youtube dari smart TV yang ada dikamar Harris, kami pergi ke restaurant untuk sarapan. Waah udah ramai aja tamu disana, pilihan makanan tetap beragam, ada bubur ayam, lontong, nasi goreng, roti ,sosis dan masih banyak lagi, bahkan ada stall Mi Instan loh gaess, dan itu jadi pavorit tamu.

Acara hari ini hanya menikmati area resort dan kami habiskan untuk mencari spot spot foto saja, saking senangnya berkeliling tak terasa waktu sudah jam 11 aja. huaaaa pengen nangis wak, karena kami punya waktu tersisa 1 jam saja untuk berada di kamar Harris yang nyaman ini. Bahkan saat beberes pakaian,  El berkata, El mau disini aja mama, El gak mau pulang..wkwkkwkw. Anak kecil aja betah gaess, apalagi kita kita ini ya kan ?? 

Main di pantai Harris Resomainrt Barelang

Taman Hijau Harris Resort Barelang

Kamar Sea View Harris Resort Barelang

Dengan berat hati kami harus pulang gaes, namun tetap sebelum checkout foto foto lagi, lagi dan lagi. Yang penting liburan kali ini benar benar menyenangkan FJ, Aku dan Eka, serta keluarga lainnya.  

Terimakasih kepada Mas Viki juga, kalo gak dapat harga promo tersebut kami bakalan bingung mau liburan kemana:)


Harri Resort Barelang
Jl. Trans Barelang, Batam 29439, Indonesia
T. +62 778 409 1111  F. +62 778 409 1333
E. info-harris-batambarelang@tauzia.com






Komentar

Posting Komentar

Semoga Tulisan yang di baca bermanfaat bagi semua Terimakasih :)

Postingan populer dari blog ini

Cara Mendapatkan Foto Copi Sertifikat Rumah yang Masih Milik Bank

Melihat kondisi rumah kecil saya yang atapnya bocor dimana mana, membuat hati saya selalu gundah ketika hujan turun dengan derasnya, maklum saja dari 8 tahun yang lalu memang saya belum pernah merenovasi atap rumah yang memang sudah lapuk alias asbesnya retak2.  Sudah berusaha menyisihkan uang gaji, namun tetap saja tidak cukup untuk merombak kembali atap rumah saya,apalagi dinding2 nya juga sudah mulai rusak. Bahan material dan upah dari tukang sudah membuat saya terkaget kaget.

Mempercayakan Planet Ban Sebagai Bengkel Terpercaya Untuk Sepeda Motor

Jaman sekarang sepeda motor bukan saja jadi teman baik bagi kaum lelaki, tapi bagi kaum wanita sepeda motor juga bisa jadi teman andalan untuk kegiatan sehari hari, seperti berbelanja, mengantar anak sekolah, jalan jalan, atau teman pergi bekerja, tak perduli saat cuaca panas maupun hujan. Contoh nyatanya Aku sendiri, yang sejak sekolah di SMA sudah membawa sepeda motor sendiri, ini dikarenakan jarak sekolah dan rumah lumayan jauh, sehingga pilihan membawa motor kesekolah lebih menghemat waktu.  Jika jaman sekolah dulu, Aku taunya hanya pakai motor saja, karena urusan isi minyak, service dan ganti sparepart masih orangtuaku,  tidak dengan sekarang saat Aku sudah bisa membeli motor sendiri, sehingga Aku merasa punya tanggung jawab untuk merawatnya juga. Sedikit demi sedikit Aku mencari tau bagaimana cara merawat motor agar tetap awet dan tentunya enak dipakai sehari hari. Mencari Bengkel Yang Cocok Untuk Sepeda Motor Itu Tidak Mudah Bengkel sepeda motor itu memang banyak, malah sangat b

Review Pemakaian Implora Luminous Brightening Serum dan Ceramide 8+ Skin Barrier Moisturizing Gel

Ketika usia semakin bertambah, rasanya kulit wajahku semakin hari semakin terlihat bintik2 hitam, meski sedikit, tapi jujur ngerasa terganggu juga, belum lagi kulit juga terlihat kusam, duuuh jadi mulai insecure kalo lagi kumpul2 sama teman2 yang wajahnya mulus ,bersih pula. Mencari skin care yang bisa nyatu dengan kulit Aku yang terbilang cukup sensitif ini juga gak gampang, perlu waktu untuk membaca review sebanyak mungkin sebelum Aku memutuskan untuk membelinya dan memakainya juga. Harapanku pastilah setelah memakai produk ini cocok di kulit Aku, dan Aku mendapatkan kulit wajah sehat, bersih , kalo perlu glowing deh, hehehe. Pilihan Jatuh Pada Implora Luminous Brightening Serum dan Ceramide 8+ Skin Barrier Moisturizing Gel  Teman teman yang udah biasa dengan dunia skincare pasti udah faham dengan manfaat serum dan moisturizing bagi kulit wajah, namun tak ada salahnya juga Aku ingin menjelaskan beberapa Alasan kenapa Aku memilih Luminous Brightening Serum dari Implora beserta Ceramid